Soal Biologi SMA Materi Virus dan Pembahasannya

Soal Biologi SMA Materi Virus dan Pembahasannya. Semoga dengan adanya soal-soal dan pembahasan Biologi Virus ini adik-adik bisa lebih memahami dan menguasai materi tentang virus, enzim yang dihasilkan virus dan tentunya manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari.
 
Pilih salah satu jawaban yang benar!
1. Virus tidak dapat masuk dalam kelompok makhluk hidup karena ….
a. virus dapat dikristalkan
b. virus dapat melakukan pembuahan
c. virus dapat menularkan penyakit
d. virus dapat bergerak
e. virus dapat berkembang biak

2. Ukuran virus sangat kecil, yaitu ….
a. 10 milimikron
b. 20 – 300 milimikron
c. 1 – 3 milimikron
d. 200 – 3000 milimikron
e. <10 milimikron

3. Virus tersusun atas selubung protein yang disebut ….
a. virion
b. vaksin
c. kapsid
d. partikel virus
e. hospes

4. Virus mengambil alih fungsi DNA bakteri. Tujuan tindakan virus ini adalah ….
a. melipat gandakan bakteri
b. mensintesis protein dan membuat struktur tubuh virus yang baru
c. agar DNA bakteri melakukan replikasi sebagai persiapan pembelahan sel
d. untuk membuat bakteri hancur
e. untuk mengaktifkan inti sel bakteri hingga dapat memproduksi enzim baru

5. Bagian yang tidak dimiliki oleh virus adalah ….
a. selubung protein
b. membran sel
c. sitoplasma
d. organel sel
e. inti sel

6. Virus yang menginfeksi bakteri disebut ….
a. mikrobakteri
b. bakteriofag
c. profag
d. makrobakteri
e. mikroprofag

7. Virus hanya dapat hidup secara parasit sehingga untuk memelihara virus harus digunakan medium berupa ….
a. air kelapa
b. agar
c. agar campur kentang
d. daging dan kaldu
e. embrio ayam

8. Ekor virus menempel pada dinding bakteri terjadi pada tahap ….
a. sintesis
b. injeksi
c. perakitan
d. adsorpsi
e. melebur

9. Tahap pembentukan disebut juga sebagai tahap ….
a. sintesis
b. injeksi
c. perakitan
d. adsorpsi
e. melebur

10. Saat DNA virus masuk ke dalam sel bakteri adalah pada tahap ….
a. sintesis
b. injeksi
c. perakitan
d. adsorpsi
e. melebur

11. Tahap saat kapsid yang terpisah-pisah antara kepala, ekor, dan serabut ekor menjadi rangkaian kapsid yang utuh adalah tahap ….
a. sintesis
b. injeksi
c. perakitan
d. adsorpsi
e. melebur

12. Enzim yang dihasilkan oleh virus yang dapat memecahkan dinding sel bakteri disebut …
a. Neuraminidase
b. litik
c. lisogenik
d. lisozim
e. lismin

13. Ilmuwan yang pertama kali mengadakan eksperimen tentang virus adalah ….
a. Iwanovski
b. M. Beijerinck
c. Wendell
d. Louis P.
e. Einstein

14. Virus tidak dianggap sebagai sel karena ….
a. virus tidak dapat melakukan pembelahan
b. virus dapat melakukan proliferasi
c. virus tidak bermembran inti
d. virus tidak memiliki sitoplasma dan membran sel, berukuran sangat kecil, serta dapat dikristalkan
e. virus hanya dapat hidup sebagai parasit (parasit sejati)

15. Ilmuwan yang mengemukakan bahwa virus tembakau dapat dikristalkan adalah ….
a. Iwanovski
b. M. Beijerinck
c. Wendell
d. Louis P.
e. Robert Hook

16. Pada saat virus berada dalam tahap lisogenik, mengapa tubuh tidak merasa sakit? Hal ini disebabkan virus ….
a. merusak sistem imun
b. belum cukup matang
c. dapat masuk ke fase litik
d. masih berada dalam sel sehingga sistem imun tidak dapat mendeteksi benda asing
e. tidak bersifat parasit

16. Dalam suatu larutan terdapat virus dan bakteri. Cara memisahkan bakteri dan virus tersebut adalah ….
a. memasukkan antibiotik ke dalam larutan agar bakteri mati
b. menyaring larutan menggunakan saringan biasa agar virus dapat lolos
c. menyaring larutan menggunakan saringan keramik
d. meminimkan nutrien dalam larutan agar bakteri mati
e. memasukkan sel hidup untuk inang virus

18. Virus yang hanya menyerang kera dan manusia dengan gejala pendarahan di dalam dan di luar tubuh disebut dengan virus ….
a. demam berdarah
b. ebola
c. hepatitis
d. kanker
e. herpes

19. Penyakit cacar air disebabkan oleh virus ….
a. E. coli
b. Herpes zoster
c. Varisela
d. Variola
e. Mata belek

20. Sintesis DNA virus terjadi di dalam ….
a. tubuh virus
b. tubuh virus dan inang
c. di alam bebas
d. tubuh inang
e. ekor virus
 
Kunci Jawaban

1.A            6.B          11.C        16.D
2.B            7.E          12.D        17.C
3.C            8.D         13.A        18.B
4.B            9.A         14.D        19.C
5.A           10.B        15.C        20.D

0 Response to "Soal Biologi SMA Materi Virus dan Pembahasannya"

Posting Komentar